Jazz is rhythm and meaning - Henry Matisse

Friday, November 03, 2006

Prologue

Pertama-tama, walaupun cliché, ijinkan gue mengucapkan selamat datang buat teman, kawan, dan rekan yang sudah meluangkan waktunya untuk mengunjungi blog sederhana gue ini.

Blog ini akan didedikasikan untuk passion gue terhadap musik jazz. Dan seperti halnya jazz yang jiwanya adalah denyut improvisasi, bahasa yang gue pake di sini bukan bahasa baku dan akan merupakan bentuk ekspresi-apresiasi gue secara verbal terhadap musik jazz.

Akan ada beberapa contoh lagu yang gue share di sini, free to download for you all. Cuman ada beberapa hal yang musti gue ingetin ama elo-elo yang download, bahwa bermusik itu ngga mudah. Dan kalau elo suka ama lagu-lagu yang gue posting di sini ada baiknya menyisihkan sedikit dari uang sakunya untuk membeli yang asli. Musisi Jazz juga manusia bos, mereka butuh makan!!

Akhir kata, walaupun cliché, JAYALAH MUSIK JAZZ INDONESIA [ah ngga banget deh]. Bcanda bos... akhirnya ya gue harap musik2 di sini bisa memanjakan telinga elo seperti mereka sudah memanjakan telinga gue. Hope you like it and perhaps we can go from that to something more meaningful in life.

Cheers!!

0 Comments:

Post a Comment

<< Home